Asesmen dan Spot Cek penghapusan kemiskinan Ekstrem di daerah Melalui Penguatan dan Konvergensi Program Pemberdayaan
Medan (6/12/2022) – Sasaran pembangunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024 adalah mewujudkan masyarakat Indonesia yang mandiri, maju, adil, dan makmur melalui percepatan pembangunan di berbagai bidang. Pembangunan diharapkan berlandaskan pada keunggulan kompetitif di berbagai wilayah yang di dukung oleh SDM berkualitas dan berdaya saing.
“Salah satu strategi penurunan kemiskinan yang penting selain mengurangi beban pengeluaran adalah dengan meningkatkan pendapatan seperti peningkatan akses permodalan, peningkatan kualitas produk dan akses pemasaran, pengembangan keterampilan dan layanan usaha, serta pengembangan kewirausahaan, kemitraan, dan keperantaraan,”
Rapat berlangsung pada hari Selasa 6 Desember 2022, di Ruang Rapat Bappeda Kota Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis No. 2 Medan. Asesmen dan Spot Cek penghapusan kemiskinan Ekstrem di daerah Melalui Penguatan dan Konvergensi Program Pemberdayaan Ekonomi (Tim Nasional Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) dan Kementerian Koordinator Bidang Ekonomi).